Jurnal Sains & Teknologi Lingkungan
Vol. 12 No. 2 (2020): SAINS & TEKNOLOGI LINGKUNGAN

VALUASI EKONOMI DEGRADASI LINGKUNGAN AKIBAT ALIH FUNGSI LAHAN DI KOTA MALANG, PROVINSI JAWA TIMUR

Dian Hudawan Santoso (Jurusan Teknik Lingkungan, UPN "Veteran" Yogyakarta)
Ma'ruf Nurumudin (Jurusan Teknik Lingkungan, UPN "Veteran" Yogyakarta)



Article Info

Publish Date
30 Jun 2020

Abstract

Degradasi lingkungan yang menyebabkan  alih fungsi lahan dan lahan kritis telah terjadi di Kota Malang khususnya tahun 2017.Penelitian ini bertujuan untuk menghitung nilai ekonomi degradasi sumberdaya alam dan lingkungan yang diakibatkan oleh alih fungsi lahan dan lahan kritis. Metode yang dipakai dalam penelitian ini adalah survey lapangan, analisis data primer dan sekunder. Pendekatan yang dipakai adalah  teknik biaya pengganti, teknik perubahan produktifitas, teknik biaya pencegahan, dan cost of illness. Berdasarkan analisis dan hasil pembahasan didapatkan bahwa di Kota Malang telah terjadi degradasi lingkungan berupa alih fungsi lahan dan lahan kritis dengan luas 5.802,63 Ha dengan jumlah nilai ekonomi yang hilang sebesar Rp 158.282.980.614,- Nilai degradasi lahan tersebut selanjutnya dapat dijadikan pertimbangan oleh pemerintah dalam rangka untuk melakukan pencegahan maupun rehabilitasi lingkungan secara optimal.

Copyrights © 2020






Journal Info

Abbrev

Publisher

Subject

Computer Science & IT Education

Description

Jurnal Sains & Teknologi Lingkungan (JSTL) published twice a year in January and June is a scientific journal that publishes scientific research papers and ideas in the field of science and technology related to environmental issues. The journal covers typical subjects of environmental sciences and ...