Jurnal Pendidikan : Riset dan Konseptual
Vol 4 No 4 (2020): Volume 4, Nomor 4, Oktober 2020

Analisis Kesalahan Siswa dalam Menyelesaikan Soal Keterampilan Berpikir Tingkat Tinggi pada Materi Limit Fungsi Aljabar

Dewi, Putu Kartika (Unknown)



Article Info

Publish Date
31 Oct 2020

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengidentifikasi keterampilan berpikir tingkat tinggi siswa dan kesalahan yang dilakukan siswa dalam menyelesaikan soal keterampilan berpikir tingkat tinggi pada materi limit fungsi aljabar. Metode penelitian yang digunakan adalah pendekatan kuantitatif deskriptif. Subjek dari penelitian ini adalah 34 siswa kelas XI MIPA 1 SMA Negeri 2 Singaraja dan 33 siswa kelas XI MIPA 5 SMA Negeri 4 Singaraja. Tes keterampilan berpikir tingkat tinggi yang digunakan memiliki reliabilitas sebesar 0,757. Data dikumpulkan dengan menggunakan teknik triangulasi yaitu dokumentasi berupa hasil jawaban siswa, observasi terhadap lembar jawaban siswa dan wawancara. Hasil analisis data menunjukkan bahwa jenis kesalahan yang dilakukan siswa dalam menyelesaikan soal keterampilan berpikir tingkat tinggi pada materi limit fungsi aljabar meliputi kesalahan konsep (memahami soal, menterjemahkan soal, dan sifat limit), kesalahan prinsip (penulisan rumus, dan penggunaan aturan substitusi), dan kesalahan operasi (perkalian akar sekawan). Faktor-faktor yang menyebabkan siswa melakukan kesalahan yaitu kurang pahamnya akan konsep dan prosedur tentang sifat limit, perkalian akar sekawan, penggunaan metode substitusi, serta kurang teliti dalam perhitungan. Rata-rata keterampilan berpikir tingkat tinggi matematika siswa SMA Negeri 2 Singaraja adalah 41,51%. Hasil tersebut masuk dalam kategori sedang. Sedangkan hasil rata-rata keterampilan berpikir tingkat tinggi matematika siswa SMA Negeri 4 Singaraja adalah 50,90%. Hasil tersebut masuk dalam kategori sedang.

Copyrights © 2020






Journal Info

Abbrev

Riset_Konseptual

Publisher

Subject

Education

Description

Jurnal Pendidikan : Riset dan Konseptual is a scientific journal published by Universitas Nahdlatul Ulama Blitar c.q. Faculty of Science Education. This journal appears in both electronic and printed versions. This journal is published 4 (four) times a year ie January, April, July, October. This ...