Jusikom : Jurnal Sistem Komputer Musirawas
Vol 5 No 2 (2020): Jusikom : Jurnal Sistem Komputer Musirawas DESEMBER

SISTEM PENGAWASAN DAN PENGADUAN PEMASANGAN REKLAME DENGAN TEKNOLOGI MOBILE

Gunawan Gunawan (UIN Alauddin Makassar)
Asep Indra Syahyadi (Unknown)



Article Info

Publish Date
29 Nov 2020

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk merancang sebuah aplikasi Sistem Pengawasan Dan Pengaduan Pemasangan Reklame Dengan Teknologi Mobile dimana teknologi mobile yang digunakan adalah sistem android. Sistem ini dapat memberikan informasi penempatan titik-titik penyebaran reklame dan pengenalan informasi reklame dengan QR Code secara otomatis menggunakan android smartphone. Metode yang digunakan adalah metode eksperimental dan studi literatur. Layanan ini dibagi menjadi dua bagian yaitu aplikasi android dan aplikasi server (website). Pengujian dilakukan dengan menguji fungsionalitas sistem seperti informasi detail reklame, laporan-laporan tentang pelanggaran reklame, menampilkan data-data reklame. Sistem yang dibangun dirancang menggunakan UML (Unified Modeling Language). Penelitian ini menghasilkan sebuah aplikasi PHP dan MYSQL dengan user admin, petugas dan pimpinan dimana sistem ini mampu membantu proses membantu petugas dalam melakukan monitoring terhadap reklame yang terpasang. Dengan adanya sistem ini, diharapkan dapat membantu pimpinan untuk melihat laporan pelanggaran yang telah dilaporkan oleh petugas.

Copyrights © 2020






Journal Info

Abbrev

jusikom

Publisher

Subject

Computer Science & IT

Description

JUSIKOM is a place of information in the form of research results, literature studies, ideas, application of theory and critical analysis studies in the fields of research in the fields of Computer Systems, Computer Science, and Electronics. Focus and Scope: Embedded system, Intelligent control ...