Abdimas Dewantara
Vol 3 No 2 (2020)

Metode Pembelajaran Audiolingual yang Berfokus pada Pembentukan Kalimat Sederhana dalam Bahasa Inggris Bagi Penyandang Tuna Netra

Sri Wiyanah (Universitas PGRI Yogyakarta)
Juang Kurniawan Syahruzah (Universitas PGRI Yogyakarta)
Rudha Widagsa (Universitas PGRI Yogyakarta)



Article Info

Publish Date
04 Oct 2020

Abstract

Tujuan pelatihan dan pendampingan adalah untuk meningkatkan kemampuan pembelajaran Bahasa Inggris siswa netra berbasis Audiolingual di yayasan Yaketunis agar memiliki kesempatan belajar sehingga diharapkan bahwa para siswa ini memiliki kemampuan berbahasa Inggris yang sama baiknya dengan anak normal lainnya. Pengabdian ini dilaksanakan di Yaketunis, sebuah yayasan yang didedikasikan untuk anak penyandang tuna netra. Pengabdian ini menggunakan metode pelatihan dan pendampingan. Pelatihan dilakukan dengan pengajaran klasikal yang berfokus pada pembentukan kalimat sederhana dan pengucapan yang tepat. Pelatihan dilaksanakan dengan metode audiolingual dan menggunakan variasi drills seperti Repetition, Replacement, Completion, Transportation, dan Expansion. Pendampingan dilakukan dengan teknik menghafal dialog (Dialogue Memorization Technique) dan dipraktekan dengan menggunakan teknik pengembangan dialog (Backward Bulld-up /Expansion Drill). Selanjutnya, pengajaran klasikal dengan menggunakan metode audiolingual ini dilengkapi dengan media pembelajaran yaitu British Council Podcast. Hasil kegiatan ini yaitu peningkatan kemampuan bahasa Inggris siswa netra dalam pembentukan kalimat sederhana  dan pengucapan yang benar dengan menggunakan metode pembelajaran audiolingual.

Copyrights © 2020






Journal Info

Abbrev

abdimasdewantara

Publisher

Subject

Agriculture, Biological Sciences & Forestry Arts Humanities Computer Science & IT Economics, Econometrics & Finance Education

Description

Jurnal Abdimas Dewantara menerbitkan memuat tulisan-tulisan hilirisasi penelitian pada organisasi masyarakat, industri, serta instansi-instansi terkait dalam rangka peningkatanpartisipasi masyarakat dalam pembangunan, pemberdayaan masyarakat dan atau pelaksanaan pengabdian kepada masyarakat. Artikel ...