Latar belakang: Leukemia Mieloblastik Akut (LMA) merupakan suatu keganasan sistem hematopoietik yang ditandai dengan transformasi neoplastik dan gangguan diferensiasi sel-sel progenitor dari seri mieloid. Sekitar 85% kasus terjadi pada dewasa,15% pada anak. Keberhasilan pemberian kemoterapi dan supportive care dapat meningkatkan angka remisi 60%-70%. Diperlukan identifikasi parameter yang berpengaruh dalam terjadinya remisi komplit. Penelitian ini dilakukan untuk mengetahui hubungan profil hematologi (kadar hemoglobin, jumlah leukosit dan trombosit) dengan peluang remisi komplit pada anak penderita LMA. Metode: Penelitian analitik retrospektif dengan menggunakan data dari rekam medik pasien tahun 2015-2017 di RSUD Dr.Saiful Anwar Malang. Hasil: terdapat hubungan positif kuat antara jumlah trombosit dengan peluang remisi komplit (r=0,697, p<0,05) dan terdapat hubungan positif sedang antara kadar hemoglobin dengan peluang remisi komplit pada pasien LMA (r=0,412, p<0,05). Beberapa pemeriksaan tersebut dapat menjadi parameter untuk evaluasi peluang remisi komplit pasien LMA. Kesimpulan: terdapat hubungan bermakna antara kadar hemoglobin, jumlah trombosit dengan peluang remisi pasien LMA. Kata Kunci : Leukemia Mieloblastik Akut (LMA), remisi komplit
Copyrights © 2021