Jurnal Pendidikan Matematika Raflesia
Vol 6, No 1 (2021)

Kajian Etnomatematika terhadap Tradisi Weh-wehan di Kecamatan Kaliwungu Kendal

Aini Fitriyah (Universitas Islam Negeri Walisongo Semarang)



Article Info

Publish Date
31 Mar 2021

Abstract

Penelitian ini mengkaji etnomatematika pada tradisi weh-wehan yang ada di Kecamatan Kaliwungu Kendal. Weh-wehan merupakan salah satu tradisi keagamaan di Kaliwungu Kendal yang dilakukan dengan cara saling menukar makanan antar tetangga dalam memperingati hari lahir Nabi Muhammad SAW. Data diperoleh dari sumber dokumentasi dan wawancara beberapa tokoh masyarakat. Selanjutnya penelitian disajikan secara deskriptif dengan pendekatan kualitatif. Merujuk aktivitas fundamental matematis menurut Bishop, diperoleh  bahwa tradisi weh-wehan memuat lima dari enam aktivitas fundamental matematis yang ada, yaitu counting, locating, designing, playing dan explaining.

Copyrights © 2021






Journal Info

Abbrev

jpmr

Publisher

Subject

Education Mathematics

Description

Jurnal Pendidikan Matematika Reflesia telah memiliki P-ISSN: 2548-4435 (Media Cetak) dan E-ISSN : 2615-8752 (Media Online) yang diterbitkan oleh Program Studi Pendidikan Matematika FKIP Universitas Bengkulu, yang memuat artikel-artikel yang berisi tentang hasil-hasil penelitian, telaah/tinjauan ...