Jurnal Neraca: Jurnal Pendidikan dan Ilmu Ekonomi Akuntansi
Vol 4, No 2 (2020): JURNAL NERACA

ANALISIS PENYEBAB FLUKTUASI HARGA BARANG POKOK DI PASAR KABUPATEN MAGETAN JAWA TIMUR

Naning Pujiati (IAIN Ponorogo)



Article Info

Publish Date
31 Dec 2020

Abstract

Harga merupakan sejumlah uang yang dibayarkan pembeli pada penjual yang sebelumnya telah melalui kesepakatan. Harga dapat dipengaruhi oleh beberapa faktor. Dalam penelitian ini  akan disajikan harga di  pasar  dari barang pokok. Penelitian ini dilakukan berdasarkan sumber data sekunder dari instansi terkait yaitu Pusat Sistem Informasi Ketersediaan dan Perkembangan Harga Bahan Pokok di Jawa Timur untuk Kabupaten Magetan periode Oktober 2020 dan data sekunder lainnya. Tujuan penelitian ini adalah menyajikan dan menjelaskan faktor-faktor penyebab perubahan harga. Metode yang digunakan adalah metode analisis kualitatif dengan metode pengumpulan data sekunder dari instansi terkait untuk selanjutnya dilakukan analisis dari data tersebut. Menurut hasil penelitian perubahan harga dapat dipengaruhi oleh permintaan dan penawaran. Selain itu,  biaya perolehan juga menyebabkan semakin tingginya harga barang dari pasar induk dan cabang. Semakin sulit perolehan barang maka harga semakin mahal.  Perubahan harga juga karena adanya proses tawar menawar atau juga kualitas barang yang dijual

Copyrights © 2020






Journal Info

Abbrev

neraca

Publisher

Subject

Economics, Econometrics & Finance Education Social Sciences Other

Description

Jurnal Neraca: Jurnal Pendidikan dan Ilmu Ekonomi Akuntansi was first printed in Juni 2017 with register number ISSN 2580-2690 (Print), 2615-3025 (Online) and published bay study program education accounting FKIP University PGRI of Palembang. Journal of Neraca include the results of the qualitative ...