JURNAL EDUCATION AND DEVELOPMENT
Vol 8 No 4 (2020): Vol.8.No.4.2020

PENGEMBANGAN PERANGKAT PROBLEM BASED LEARNING UNTUK MENINGKATKAN KEMAMPUAN LITERASI DIGITAL DAN BERPIKIR KRITIS SISWA KELAS V SEKOLAH DASAR

Nisa’ul Machfiroh (Universitas Negeri Surabaya)
Mustaji . (Universitas Negeri Surabaya)
Harmanto . (Universitas Negeri Surabaya)



Article Info

Publish Date
04 Nov 2020

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengembanngkan perangkat pembelajaran model problem based learning untuk meningkatkan kemmpuan literasi digital dan berpikir kritis siswa kelas V sekolah dasar. Penelitian ini dilaksanakan di MI Darul Huda Mojokerto tahun ajaran 2019/2020. Penelitian ini menggunakan model penelitian pengembangan 4D oleh Tiaghrajan yang terdiri atas tahapan define, design, developement dan dessimintation. Instrumen penelitian yang digunakan adalah lembar validasi, lembar observasi, lembar tes essay dan LKPD untuk mengukur hasil belajar yang meliputi kemampuan literasi digital dan kemampuan berpikir kritis siswa. Teknik analisis yang digunakan meliputi analisis hasil validasi ahli, analisis lembar observasi kegiatan pembelajaran oleh guru dan siswa, uji t-test untuk menunjukkan apakah ada pengaruh kemampuan literasi digital dan berpikir kritis siswa setelah menerapkan pengembangan perangkat pembelajaran model problem based learning. Hasil penelitian menunjukkan bahwa hasil validasi ahli oleh validator I mendapatkan persentase sebesar 82% sedangkan validator II mendapatkan persentase sebesar 79% dengan hasil layak untuk diterapkan dengan sedikit revisi. Selanjutnya, hasil observasi menunjukkan keterlaksanaan sebesar 71% dan dinyatakan praktis digunakan. Pencapaian kemampuan berpikir krits menghasilkan t hitung 4,09 lebih besar dari t tabel 2.109 sedangkan kemampuan literasi digital menghasilkan t hitung 4.2 lebih besar dari t tabel 2, 109 sehingga dapat disimpulkan bahwa terdapat perbedaan kemampuan literasi digital dan berpikir kritis setelah penerapan perangkat pembelajaran.

Copyrights © 2020






Journal Info

Abbrev

ED

Publisher

Subject

Agriculture, Biological Sciences & Forestry Arts Humanities Computer Science & IT Education Languange, Linguistic, Communication & Media

Description

Jurnal Education and Development merupakan publikasi karya ilmiah dari hasil penelitian, pendidikan dan pengembangan ilmu pengetahuan, baik sosial, budaya dan lingkungan. Sebagai upaya untuk mewujudkan visi dan misi di Perguruan Tinggi. Jurnal Education and development mewadahi hasil pemikiran dan ...