Buana Pendidikan: Jurnal Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan Unipa Surabaya
Jurnal Fakultas Keguruan dan Pendidikan Universitas PGRI Adi Buana Surabaya

EFEKTIVITAS PENERAPAN METODE DRILL DAN METODE RESITASI TERHADAP HASIL BELAJAR MATEMATIKA PADA MATERI ARITMETIKA SOSIAL

Rahmawati, Nurina Kurniasari (Unknown)



Article Info

Publish Date
07 Mar 2018

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui metode manakah yang memberikan efektivitas lebih metode Metode Drill Dan Metode Resitasi pada materi Aritmetika di kelas VII SMP Sukarasa Tanjungsari Bogor. Teknik pengumpulan data menggunakan test berbentuk pilihan ganda sebanyak 20 butir soal. Uji prasyarat analisis data meliputi uji Normalitas dengan menggunakan Uji Lilliefors dan Uji Homogenitas dengan menggunakan Uji Fisher. Jumlah sampel sebanyak 60 orang siswa, tepatnya 30 orang siswa kelas VII A menggunakan metode Drill, dan 30 orang siswa kelas VII B menggunakan metode Resitasi, pemilihan sampel penelitian dilakukan secara cluster random sampling. Berdasarkan perhitungan diperoleh data normal dan homogen. Berdasarkan uji hipotesis diperoleh thitung = 2,974 > t tabel dari hasil perhitungan interpolasi karena nilai kritiknya berada pada t 0.025; n1 + n2 – 2 = 2,002. Maka diperoleh kesimpulan bahwa H0ditolak. Kesimpulan penelitian ini adalah Metode Drill lebih efektif dari pada hasil belajar menggunakan metode resitasi dalam meningkatkan hasil belajar pada materi aritmetika sosial di kelas VII SMP Sukarasa Tanjungsari Bogor.

Copyrights © 2018






Journal Info

Abbrev

jurnal_buana_pendidikan

Publisher

Subject

Education

Description

Jurnal ini terbit dua kali setahun bulan Februari dan Oktober berisi tulisan ilmiah tentang pendidikan, baik yang ditulis dalam Bahasa Indonesia maupun Bahasa Inggris. Tulisan yang dimuat dapat berupa analisis, kajian pustaka, atau hasil ...