NUSANTARA : Jurnal Ilmu Pengetahuan Sosial
Vol 8, No 2 (2021): NUSANTARA : Jurnal Ilmu Pengetahuan Sosial

STRATEGI GURU UNTUK MENJAGA KARAKTER SISWA SELAMA BELAJAR DI RUMAH

Novita Dewi (Jurusan Psikologi, Fakultas Ilmu Pendidikan, Universitas Negeri Padang)
Zakwan Adri (Jurusan Psikologi, Fakultas Ilmu Pendidikan, Universitas Negeri Padang)



Article Info

Publish Date
01 May 2021

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui strategi yang digunakan guru atau pendidik untuk menjaga karakter siswa selama belajar di rumah. Subjek dari penelitian ini terdiri dari 110 responden masyarakat yang berasal dari daerah Kecamatan Sungai Aur, Kabupaten Pasaman Barat, Provinsi Sumatera Barat. Metode dari penelitian ini menggunakan pendekatan indigenous dengan pertanyaan-pertanyaan ilmiah dan menggunakan beberapa pertanyaan terbuka dan tertutup. Hasil yang didapatkan dari penelitian ini menunjukkan bahwa strategi guru dalam menjaga karakater siswa selama belajar di rumah adalah hanya dengan pemberian tugas sekolah dengan pantauan yang dilakukan oleh guru minimal sekali seminggu dengan cara menghubungi wali murid ataupun orangtua siswa, namun ada juga yang mendatangi beberapa tempat tinggal siswa yang dekat dengan tempat tinggal guru dengan tujuan menanyakan perkembangan siswa ketika pandemi Covid-19 yang mewajibkan mereka untuk belajar dari rumah.

Copyrights © 2021






Journal Info

Abbrev

nusantara

Publisher

Subject

Economics, Econometrics & Finance Education

Description

NUSANTARA : Jurnal Ilmu Pengetahuan Sosial adalah suatu jurnal multidisiplin yang mencakup berbagai pokok persoalan dalam kajian ilmu-ilmu sosial dan humaniora. Secara khusus jurnal menaruh perhatian, namun tidak hanya terbatas, pada pokok-pokok persoalan tentang perkembangan ilmu pengetahuan sosial ...