JURNAL PENDIDIKAN TAMBUSAI
Vol. 5 No. 1 (2021): 2021

Upaya Peningkatan Pendapatan Usaha Budidaya Ternak Ayam Broiler pada PT. Novi Dusun Selaparang Desa Matua Kecamatan Woja Kabupaten Dompu

Mahmud, Mahmud (Unknown)



Article Info

Publish Date
25 Mar 2021

Abstract

Upaya Peningkatan Pendapatan Usaha Budidaya ternak Ayam Broiler pada PT. Novi Dusun Selaparang Desa Matua Kecamatan Woja Kabupaten Dompu. Berdasarkan pokok permasalahan yang dikemukakan dalam penelitian ini adalah bagaimana upaya pemilik usaha ayam broiler untuk meningkatkan pendapatan pada budidaya ayam broiler tersebut. Jenis penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah jenis penelitian kualitatif. Untuk memecahkan masalah dalam penelitian ini penulis menggunakan metode deskriptif yang dilakukan dengan cara mengumpulkan data, menyusun, menelaah, dan menganalisa serta mengambil keputusan. Metode yang dipergunakan untuk mengumpulkan data adalah metode Sample Survey, sementara tehnik pengumpulan datanya dengan menggunakan wawancara dari daftar pertanyaan yang telah disediakan lebih dahulu dan observasi. Hasil dari penelitian ini bahwa upaya untuk meningkatkan pendapatan dengan cara pemilihan bibit unggul, penyediaan kandang yang berkualitas, menyediakan karyawan yang berpengalaman dan profesional, penambahan jumlah pakan sehingga mempercepat waktu panen serta penyediaan pakan harus benar-benar berkualitas dan obat-obatan terpercaya khusus ayam broiler agar ketika panen kualitas ayam terjaga

Copyrights © 2021






Journal Info

Abbrev

jptam

Publisher

Subject

Social Sciences

Description

Jurnal Pendidikan Tambusai is Jurnal Electronic which contains the results of research and literature studies related to the field of education, including; regulation of education, learning activities, learning strategies, teacher professionalism, students, education and education personnel, issues ...