Tujuan dari penelitian ini adalah untuk menguji dan menganalisis faktor-faktor yang mempengaruhi keputusan pembelian smartphone merek OPPO. Jenis penelitian adalah penelitian asosiatif yang menjelaskan hubungan dan pengaruh antara variabel kualitas produk, harga, dan promosi terhadap keputusan pembelian. Populasi dalam penelitian ini adalah mahasiswa di Kota Kediri yang telah membeli dan menggunakan smartphone merek OPPO. Teknik penarikan sampel menggunakan Purposive Sampling. Dengan jumlah sampel 60 responden. Analisis data dengan metode SEM (Structural Equation Model). Berdasarkan hasil penelitian dan analisis data disimpulkan bahwa variabel kualitas produk berpengaruh tidak signifikan terhadap keputusan pembelian, sedangkan variabel harga dan promosi berpengaruh signifikan terhadap keputusan pembelian.
Copyrights © 2019