Jurnal Manajemen Pendidikan
Vol 6 No 1 (2017): JANUARI

PENGARUH KEPEMIMPINAN DAN SARANA-PRASARANA TERHADAP KINERJA GURU SEKOLAH DASAR DI KECAMATAN SATARMESE KABUPATEN MANGGARAI

Emiliana Rosales (UNIVERSITAS KRISTEN INDONESIA)
Bintang R. Simbolon (UNIVERSITAS KRISTEN INDONESIA)



Article Info

Publish Date
09 Jan 2017

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk melihat pengaruh kepemimpinan dan sarana-prasarana sekolah dasar terhadap kinerja guru, yang berlokasi di Kecamatan Satrmese Kabupaten Manggarai. Yang diteliti adalah seluruh sekolah dasar yang berada di Kecamatan Satarmese yang berjumlah tiga puluh sekolah.Instrumen dalam penelitian ini berbentuk kuesioner, dimana yang menjadi responden untuk variabel kinerja guru adalah kepala sekolah, responden untuk variabel kepemimpinan adalah pengawas, dan responden untuk variabel fasilitas sarana-prasarana adalah kepala sekolah. Untuk melengkapi data tersebut, peneliti melakukan wawancara dengan beberapa pengawas sekolah dasar. Analisis data menggunakan statistic deskriptif, analisis korelasi dan analisis regresi.Hasil penelitian menunjukkan bahwa (1) Kepemimpinan memengaruhi kinerja guru, (2) Sarana prasarana memengaruhi kinerja guru, (3) Pengaruh kepemimpinan terhadap kinerja guru lebih besar dibandingkan dengan sarana Prasarana. Kepemimpinan memiliki koefisien regresi sebesar 1,544 sedangkan sarana Prasarana memiliki koefisien regresi sebesar 0,152 namun tidak signifikan.Kesimpulannya kinerja guru dan kepemimpinan relatif rendah, sedangkan sarana prasarana relatif sedang. Pengaruh kepemimpinan terhadap kinerja guru lebih besar, dibandingkan dengan sarana prasarana. Hal ini berarti bahwa faktor Sumber Daya Manusia (SDM), yang dalam hal ini kepemimpinan itu sendiri mempunyai peran yang sangat besar dalam mempengaruhi kinerja guru. Oleh karena itu, kualitas SDM dari seorang pemimpin harus lebih diperhatikan dan ditingkatkan.

Copyrights © 2017






Journal Info

Abbrev

jmp

Publisher

Subject

Decision Sciences, Operations Research & Management Education

Description

The Journal of Education Management publishes scientific papers in the form of conceptual ideas, studies and application of theories as well as research results in education and teaching at the elementary, junior/senior high, and university/college levels. Journal of Educational Management aims to ...