Habitus: Jurnal Pendidikan Sosiologi dan Antropologi
Vol 4, No 1 (2020): Habitus:Jurnal Pendidikan, Sosiologi, dan Antropologi

Penerapan Model Pembelajaran Discovery Learning Melalui Instagram untuk Meningkatkan Pembelajaran Daring pada Materi Globalisasi

Vivin Rindawati (SMA NEGERI 2 CEPU)



Article Info

Publish Date
23 Nov 2020

Abstract

Menerapkan konsep abstrak pada pembelajaran daring tidaklah mudah. Hal ini berdampak pada hasil pembelajaran yang tidak maksimal.  Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui partisipasi peserta didik dalam pembelajaran daring melalui jejaring social Instagram dengan model pembelajaran discovery learning. Subyek penelitian ini berjumlah 32 orang yaitu 26 perempuan dan 6 laki-laki. Peserta didik adalah kelas XII IPS 4 di SMA N 2 Cepu, Kabupaten Blora. Metode penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah deskriptif kualitatif  dari data yang diperoleh dalam siklus I dan siklus II Penelitian Tindakan Kelas. Teknik pengumpulan data menggunakan observasi, wawancara, dan hasil tes evaluasi di akhir pembelajaran. Hasil penelitian pada pra siklus melalui evaluasi pembelajaran menunjukkan peserta didik yang tidak tuntas adalah 22 peserta didik atau 68,75 % atau dari jumlah keseluruhan satu kelas yaitu 32. Pada siklus I jumlah peserta didik yang tidak tuntas sudah berkurang menjadi 53 % atau 17 orang dan pada siklus ke II peserta didik yang tidak tuntas berkurang hingga 18,75% atau 6 peserta didik . kesimpulan dari Penelitian Tindakan Kelas ini, dengan partisipasi penggunaan Instagram dalam pembelajaran daring materi globalisasi dapat mempermudah peserta didik dalam menemukan konsep sosiologi yang bersifat abstrak menjadi lebih konkret.

Copyrights © 2020






Journal Info

Abbrev

habitus

Publisher

Subject

Education Social Sciences

Description

Habitus Journal is published by the Sociology-Anthropology Education Study Program, FKIP, Sebelas Maret University (UNS). Published twice a year ie 1st Edition: January-June and 2nd edition: July-December. The Habitus Journal focuses on theoretical studies and analysis of research results in the ...