Karakteristik CO2 saat gerhana matahari 83,16% di Yogyakarta telah dilakukan. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui proses perubahan kadar CO2 pada saat gerhana matahari. Penelitian ini menggunakan metode eksperimen. Pengumpulan data dilakukan dengan bantuan sensor CO2 Logger Pro. Metode analisis penelitian ini menggunakan analisis grafik. Dari hasil ekperimen diperoleh bahwa rata-rata kadar CO2 meningkat dari 659,0932 ppm menjadi 662,632 ppm, dan setelah terjadi gerhana matahari rata-rata kadar CO2 kembali turun menjadi 654,702 ppm.
Copyrights © 2021