Paramasastra: Jurnal Ilmiah Bahasa Sastra dan Pembelajarannya
Vol 8, No 1 (2021): Vol.8 No.1 Bulan Maret 2021

DEIKSIS WAKTU DAN RUANG DALAM TRANSKRIPTE DER HOERTEXTE BUKU AJAR NETZWERK B1

Dewi, Roselina Puspa (Unknown)
Rahman, Yunanfathur (Unknown)



Article Info

Publish Date
23 Apr 2021

Abstract

Artikel ini mendeskripsikan deiksis waktu dan deiksis ruang dalam Transkripte der Hörtexte buku ajar Netzwerk B1. Dalam belajar Bahasa Jerman, khususnya pada bagian menyimak atau Hörverstehen perlu adanya pemahaman tuturan oleh penutur maupun mitra tutur. Peneliti menganalisis leksem waktu dan leksem ruang yang termasuk deiksis maupun nondeiksis. Teori yang digunakan adalah teori Levinson dengan metode penelitian bahasa. Hasil penelitian ini menunjukkan dalam transkrip bagian Hörverstehen buku ajar Netzwerk B1 terdapat 136 leksem waktu yang merupakan deiksis waktu yang terdiri dari 6 macam deiksis waktu dan 1 macam leksem waktu sebagai non-deiktis. Leksem waktu berdasarkan perhitungan kalender termasuk bersifat deiktis jika digabungkan dengan pengubah deiktis. Sedangkan untuk deiksis ruang ditemukan 148 leksem. Dari leksem ruang yang ditemukan hanya terdapat 5 macam deiksis ruang. Leksem ruang berdasarkan arah dapat termasuk bersifat deiktis maupun non-deiktis.

Copyrights © 2021






Journal Info

Abbrev

paramasastra

Publisher

Subject

Humanities Education Languange, Linguistic, Communication & Media Library & Information Science Social Sciences

Description

discusses field-based research, literature research, and theoretical and methodological reflection on languages, literatures, and its teaching. This journal receives research-based articles or literary-based studies that will be published twice a year through the screening process. All articles ...