JSES : Journal of Sport and Exercise Science
Vol 3, No 2 (2020): September

DEFENSE KLUB INDONESIA DI MIKASA THAILAND BASKETBALL SUPER LEAGUE TAHUN 2020

Siantoro, Gigih (Unknown)



Article Info

Publish Date
12 Jan 2021

Abstract

Dalam permainan bolabasket, penggunaan statistik seolah menjadi keniscayaan. Federasi bolabasket dunia (FIBA) menyediakan data statistik pertandingan di seluruh dunia yang dapat diakses melalui situs resmi mereka. Walaupun statistik pertandingan mempunyai peranan yang sangat penting, akan tetapi masih banyak pelatih, pemain dan klub di Indonesia yang belum sepenuhnya memahami arti penting statistik pertandingan dalam menentukan efektifitas permainan bolabasket. Penelitian ini meneliti bagaimana efektivitas permainan dari tim BBM CLS KNIGHTS dalam Mikasa Thailand Basketball Super League (TBSL) 2020 berdasarkan statistik pertandingan menggunakan metode kuantitatif deskriptif dengan menggunakan data sekunder yang diperoleh dari website resmi Mikasa Thailand Basketball Super League (TBSL) 2020. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa tim BBM CLS KNIGHTS memiliki hasil komponen statistik yang berbeda-beda dalam setiap pertandingan. Dari hasil perhitungan efektivitas permainan, BBM CLS KNIGHTS memiliki catatan terbaik dan bermain paling efektif saat melawan BRUNEI PEGASUS (BRN).

Copyrights © 2020






Journal Info

Abbrev

jses

Publisher

Subject

Health Professions

Description

JSES is available for free (open access) to all readers. The articles in JSES include developments and researches in Sports and Exercise Sciences (theoretical studies, experiments, and its applications), Including: Strength and Conditioning Sports Coaching Sports Biomechanics Sports Physiology ...