Publikasi Riset Orientasi Teknik Sipil (Proteksi)
Vol 2, No 2 (2020)

Studi Perencanaan Gedung Rektorat Dengan Sistem Rangka Pemikul Momen Khusus (Studi Kasus Unhasy Tebuireng Jombang)

Rahardjo, Fadjar Wahyu (Unknown)
Amudi, Abdiyah (Unknown)
Sundari, Titin (Unknown)
Yulianto, Totok (Unknown)



Article Info

Publish Date
11 Dec 2020

Abstract

Gedung rekorat terletak di lokasi kampus B Universitas Hasyim Asy’ari Tebuireng – Jombang yang difungsikan sebagai pusat akademik dan administrasi semua Fakultas. Rencana peningkatan bangunan gedung rektorat baru terdiri atas 7 lantai dengan ketinggian 32,40 m dan luas gedung 574 m2. Tujuan utama dilakukan penelitian agar dapat menghasilkan gambar perencanaan struktur gedung rektorat baru.Perencanaan struktur gedung rektorat baru menggunakan sistem tunggal berupa sistem rangka pemikul momen khusus (SRPMK) dan pemodelan menggunakan program aplikasi untuk menghitung momen dan reaksi dari komponen pelat lantai, tangga, balok, kolom, sloof dan poerplat dengan beban gempa desain menggunakan metode statik ekuivalen. Peraturan yang digunakan untuk perencanaan menggunakan SNI 1726:2012, SNI 2847:2013, SNI 1727:2013 dan PPIUG:1983.Hasil analisis dan desain pada gedung rektorat baru menghasilkan komponen struktur primer berupa balok B1 = 450 x 600, B3 = 350 x 500 dan kolom K1 = 700 x 700, K2 = 600 x 600 yang telah memenuhi syarat penampang untuk sistem rangka pemikul momen khusus dan mekanisme kolom kuat-balok lemah. Komponen struktur sekunder berupa pelat dengan tebal = 13 cm. Komponen struktur bawah berupa sloof SL = 400 x 800 dan poerplat P1 = 2100 x 2100 x 650 serta minipile 35 cm pada kedalaman 14 meter.

Copyrights © 2020






Journal Info

Abbrev

proteksi

Publisher

Subject

Civil Engineering, Building, Construction & Architecture Transportation

Description

Publikasi Riset Orientasi Teknik Sipil (Proteksi), ISSN No. 2655-6421 is a venue for publicizing scientific research activities in the field of Civil Engineering, necessarily restricted to structures, geotechnic and earthquakes, transportation, highway and railway, construction materials, water ...