Syntax Literate: Jurnal Ilmiah Indonesia
Jurnal Ilmiah Indonesia

Community Based Tourism dan Sustainable Tourism: Pengembangan Pariwisata Halal pada Kawasan Destinasi Wisata Di Kota Pagar Alam

Menghayati, Oki Sapitri (Unknown)
Barkah, Qadariah (Unknown)
Junaidi, Heri (Unknown)



Article Info

Publish Date
19 Jul 2021

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk: (1) mengetahui pengembangan pariwisata halal pada kawasan destinasi wisata di Kota Pagar Alam dengan menggunakan Community Based Tourism, (2) menjelaskan dan menganalisa pengembangan pariwisata halal pada kawasan destinasi wisata di Kota Pagar Alam yang Sustainable Tourism. Metode penelitian ini menggunakan jenis penelitian lapangan (field research). Penelitian ini merupakan penelitian kualitatif dengan menggunakan sumber data primer yang didapatkan dari hasil wawancara dengan 6 informan yang diambil melalui teknik snowball sampling dan data sekunder. Hasil penelitian ini menunjukan bahwa: (1) pengembangan pariwisata halal dengan menggunakan konsep Community Based Tourism (CBT), Kota Pagar Alam telah menerapkan konsep Community Based Tourism (CBT) tetapi masih perlu adanya sinergisitas antara pemerintah, majelis ulama indonesia (MUI), stakeholder, masyarakat, dalam mengembangkan Pariwisata Halal. (2) Pengembangan Pariwista Halal yang Sustainable Tourism meliputi: (a) terminologi pariwisata halal, (b) aktivitas untuk daya tarik wisata, (c) aksesibilitas, (d) akomodasi (hotel dan tempat menginap lainnya), (e) restoran dan usaha penyedia jasa makanan minuman, (f) kondisi biro perjalanan wisata dan pramuwisata, (g) kelembagaan dan sertifikasi halal.

Copyrights © 2021






Journal Info

Abbrev

syntax-literate

Publisher

Subject

Humanities Education Environmental Science Law, Crime, Criminology & Criminal Justice Social Sciences Other

Description

Syntax Literate: Jurnal Ilmiah Indonesia is a peer-reviewed scientific journal that publishes original research and critical studies in various fields of science, including education, social sciences, humanities, economics, and engineering. The journal aims to provide a platform for researchers, ...