Abstrak Dalam strategi penyelamatan hutan Taman nasional gunung Leuser diperlukan upaya-upaya atau strategi. Untuk merumuskan dan menghasilkan strategi dimaksud, ada beberapa cara, perangkat ataupun metode yang dapat dijadikan pilihan termasuk salah satunya dengan menggunakan Analisis SWOT. Analisis tingkat kerusakan hutan di Taman Nasional Gunung Leuser dirasa tepat untuk menekan laju kerusakan hutan dengan selalu mengedepankan langkah-langkah preventif dan persuasif yang dianggap dianggap efektif karena telah berhasil menyelesaikan sebagian persoalan yang ada di lapangan. Dengan menggunakan analisis SWOT strategi penyelamatan hutan Taman Nasional Gunung Leuser akan lebih mudah untuk di petakan. Analisis SWOT akan membantu merumuskan kebijakan-kebijakan yang mengarah kepada rencana strategis perlindungan Taman nasional Gunung Leuser.
Copyrights © 2018