Jurnal Pendidikan Akuntansi (JPAK)
Vol 7 No 3 (2019)

PENGARUH EFIKASI DIRI, REGULASI DIRI DAN KEBIASAAN BELAJAR TERHADAP HASIL BELAJAR AKUNTANSI BIAYA MAHASISWA PRODI PENDIDIKAN AKUNTANSI UNIVERSITAS NEGERI SURABAYA

DEVIKA AYU ARISANTI (Unknown)
LUQMAN HAKIM (Unknown)



Article Info

Publish Date
03 Oct 2019

Abstract

Dalam pembelajaran akuntansi diharapkan siswa memperoleh hasil belajar yang tinggi dan baik.Hasil belajar dipengaruhi oleh beberapa faktor diantaranya efikasi diri, regulasi diri dan kebiasaan belajar. Tujuan penelitian ini untuk mengetahui pengaruh efikasi diri, regulasi diri, dan kebiasaan belajar dapat meningkatkan hasil belajar terutama pada matakuliah akuntansi biaya mahasiwa program studi pendidikanakuntansi di Universitas Negeri Surabaya.Penelitian menggunakan metode ex post facto. Populasi dan sampel dalam penelitian adalah mahasiswa Program studi pendidikan akuntansi 2015 A, 2015 B, 2014 A dan 2014 B dengan sampel 118 mahasiwa. Pengambilan data menggunakan kuesioner dan interview.Teknik analisis data menggunakan uji regresi linier berganda dengan berbantuan aplikasi SPSS versi 22.Berdasarkan analisa data, hasil uji t efikasi diri yaitu yaitu 0,5604> 0.05 , regulasi diri (0,00372 < 0,05), dan kebiasaan belajar (0,000 < 0,05) dan hasil uji F sebesar 29,5074 dengan nilai probabilitas (sig) = 0,000. Hal ini menunjukkan bahwa efikasi diri, regulasi diri dan kebiasaan belajar berpengaruh secara simultan terhadap hasil belajar akuntansi biaya mahasiwa Program studi Penddidikan Akuntansi UNESA. Sedangkan secara parsial efikasi diri tidak berpengaruh terhadap hasil belajar akuntansi biaya mahasiswa Program studi PendidikanAkuntansi Universitas Negeri Surabaya.

Copyrights © 2019






Journal Info

Abbrev

jpak

Publisher

Subject

Economics, Econometrics & Finance Education

Description

Jurnal Pendidikan Akuntansi(JPAK) adalah jurnal ilmiah yang mempublikasikan hasil penelitian dan pemikiran dalam bidang pendidikan akuntansi, ilmu akuntansi, keuangan dan perbankan. Jurnal Pendidikan Akuntansi menerima manuskrip penelitian kuantitatif, penelitian kualitatif, mixed method, Penelitian ...