JISIP: Jurnal Ilmu Sosial dan Pendidikan
Vol 4, No 4 (2020): JISIP (Jurnal Ilmu Sosial dan Pendidikan)

Komparasi Efektivitas Model Pembelajaran TPS (Think Pairs Share) Dan NHT (Numbered Head Together) Di Tinjau Dari Hasil Belajar Pembelajaran Tematik Pada Siswa SD

Supriadi, Supriadi (Unknown)
Indarini, Endang (Unknown)



Article Info

Publish Date
30 Nov 2020

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui perbedaan efektivitas antara model pembelajaran Think Pairs Share dan Numbered Head Together dari berbagai penelitian eksperimen yang dipublikasikan terhadap hasil belajar pada pembelajaran tematik SD. Penelitian yang dilakukan merupakan penelitian meta analisis. Langkah pertama yang diterapkan pada penelitian ini ialah menentukan masalah kemudian mencari data penelitian jurnal diinternet yaitu melalui Google Cendekia. Sesuai dengan temuan pencarian data, maka peneliti menemukan 10 jurnal yang sesuai. Model pembelajaran Think Pair Share memperlihatkan peningkatan rata-rata sebesar 17,48% lebih besar dari model pembelajaran Numbered Head Together yaitu sebesar 16,19%. Uji prasyarat dengan menggunakan uji normalitas, uji homogenitas, dan uji linearitas dapat memperlihatkan bahwa kedua model pembelajaran dapat berdistribusi normal, homogen, dan linear. Uji normalitas dengan menggunakan teknik Shapiro-Wilk memperlihatkan bahwa nilai signifikasi > 0,05. Uji homogenitas data pretest menunjukkan Sig. sebesar 0,887 > 0,05 sedangkan data posttest menunjukkan Sig. sebesar 0,058 > 0,05. Uji linearitas kedua model pembelajaran menunjukkan nilai signifikasi > 0,05. Uji Ancova  dengan menggunakan Univariate memperlihatkan bahwa nilai signifikan 0,042 < 0,05 berarti bahwa Ho ditolak dan Ha diterima. Dari hasil yang didapatkan memperlihatkan bahwa adanya perbedaan yang signifikan. Kemudian pada uji Effect Size yang menunjukkan bahwa model pembelajaran Think Pair Share dan Numbered Head Together memberikan pengaruh tergolong sedang pada hasil belajar pembelajaran tematik.

Copyrights © 2020






Journal Info

Abbrev

JISIP

Publisher

Subject

Arts Humanities Education Law, Crime, Criminology & Criminal Justice Social Sciences

Description

Jurnal Ilmiah Ilmu Sosial dan Pendidikan merupakan kumpulan artikel ilmiah ilmu sosial dan pendidikan berdasarkan hasil penelitian dan hasil kajian pustaka. Jurnal ini menggunakan Bahasa Indonesia. Terbit 3 kali setiap tahun pada bulan Maret, Juli, dan ...