Jurnal Abdimas Indonesia : Jurnal Abdimas Indonesia
Vol. 1 No. 1 (2021): Mei 2021

PENDAMPINGAN MASYARAKAT PESISIR DESA MULADIMENG DALAM PENANAMAN POHON MANGROVE SEBAGAI BENTUK KEPEDULIAN LINGKUNGAN SERTA UPAYA MENUNJANG EKONOMI MASYARAKAT

Nurasia Nurasia (Universitas Cokroaminoto Palopo)
Ahyar Aminuddin (Universitas Cokroaminoto Palopo, Palopo, Indonesia)
Nurul Hidayanti (Universitas Cokroaminoto Palopo, Palopo, Indonesia)



Article Info

Publish Date
21 May 2021

Abstract

Ekosistem mangrove merupakan ekosistem interface antara ekosistem daratan dengan ekosistem lautan. Oleh karena itu, ekosistem ini mempunyai fungsi spesifik yang keberkelangsungannya bergantung pada dinamika yang terjadi di ekosistem daratan dan lautan. Keberadan hutan mangrove sangat menentukan dan menunjang tingkat perkembangan sosial dan perekonomian masyarakat pesisir pantai, di Desa Muladimeng yang merupakan daerah pesisir pantai tentunya ekosistem mangrove sangat berpengaruh bagi kegiatan yang ada di sana karena selain sektor pertanian sektor perikanan dan kelautan di desa Muladimeng merupakan sumber penghasilan terbesar bagi masyarakat, maka dari itu kegiatan ini dilakukan sebagai upaya untuk memberikan edukasi serta melakukan konservasi diwilayah yang mengalami tingkat kerusakan mangrove yang tergolong parah. Persepsi dan sikap masyarakat terhadap konservasi mangrove sangat menentukan keberhasilan kegiatan konservasi mangrove. Kegiatan ini bertujuan untuk memberikan edukasi kepada masyarakat tentang pentingnya ekosistem mangrove bagi daerah pesisir.

Copyrights © 2021






Journal Info

Abbrev

jai

Publisher

Subject

Religion Agriculture, Biological Sciences & Forestry Humanities Computer Science & IT Economics, Econometrics & Finance Education Languange, Linguistic, Communication & Media Library & Information Science Other

Description

JAI: Jurnal Abdimas Indonesia (ISSN 2797-2887) adalah jurnal ilmiah yang diterbitkan oleh Perkumpulan Dosen Muslim Indonesia. Jurnal Abdimas Indonesia adalah jurnal yang bertaraf Nasional yang menerbitkan artikel tentang pengabdian kepada masyarakat dalam perspektif multidisiplin ilmu. Jurnal ini ...