Riyadhoh : Jurnal Pendidikan Olahraga
Vol 4, No 1 (2021): Riyadhoh Jurnal Pendidikan Olahraga

Analisis Pembelajaran Daring pada Mata Kuliah Media dan Teknologi Pembelajaran Penjaskes Mahasiswa FKIP Universitas Sriwijaya

Ullya Ulfa Sholeha (Universitas Sriwijaya - UNSRI)
Hartati Hartati (Universitas Sriwijaya - UNSRI)
Silvi Aryanti (Universitas Sriwijaya - UNSRI)



Article Info

Publish Date
23 Jun 2021

Abstract

Penelitian bertujuan untuk menganalisis kinerja mahasiswa dalam mengikuti perkuliahan dan mengetahui hasil belajar yang didapat mahasiswa semester Ⅲ pada mata kuliah media dan teknologi pembelajaran penjaskes secara daring di era covid-19. Metode penelitian yang digunakan adalah deskriptif kualitatif. Populasi penelitian ini adalah seluruh mahasiswa aktif pendidikan jasmani dan kesehatan semester Ⅲ FKIP Universitas Sriwijaya. Teknik pengambilan sampel pada penelitian menggunakan teknik total sampling yang dimana populasi langsung dijadikan sampel sehingga diperoleh 67 responden. Teknik pengumpulan data yang digunakan adalah angket, wawancara, dan dokumentasi. Analisis data menggunakan Miles dan Huberman, hasil perkuliahan daring kesiapan mahasiswa dalam mengikuti perkuliahan terdapat pada kategori efektif atau siap 75,48%. dan proses perkuliahan daring terdapat pada kategori cukup efektif 54,57%. Perkuliahan daring dalam kategori cukup efektif, mahasiswa tuntas dalam hasil belajar 85% berada dalam kategori sangat baik untuk nilai, 66% dalam kategori pujian untuk IPK, dan hanya dari segi pemahaman dan penguasaan materi pada kinerja mahasiswa dengan hasil belajar yang didapatkan secara daring dinyatakan tidak valid.

Copyrights © 2021






Journal Info

Abbrev

riyadhohjurnal

Publisher

Subject

Education Social Sciences Other

Description

Riyadhoh : Jurnal Pendidikan Olahraga merupakan salah satu media yang mempublikasikan hasil karya ilmiah dari para praktisi dan akedimisi bidang Pendidikan Olahraga. Riyadhoh : Jurnal Pendidikan Olahraga 1 tahun menerbitkan 1 volume, 2 nomor, yaitu Nomor 1 (Juni), dan Nomor 2 ...