ABSTRAKPenelitian ini berfokus pada hambatan epistemologi siswa dalam materi persamaan eksponen pangkat positif dan negatif. Hambatan epistemologi sendiri adalah hambatan yang ada dalam konsep dan pengetahuan dari pengetahuan tersebut. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode kualitatif dengan jenis deskriptif. Pengambilan data dilakukan dengan memberikan soal persamaan eksponen dan wawancara pada subjek penelitian. Subjek penelitian diambil berdasarkan pengambilan sampel acak berstrata, yang dibagi menjadi tiga strata yaitu siswa dengan kemampuan tinggi, sedang, dan rendah. Penelitian dilakukan di SMA Islam Sultan Agung 1 Semarang tepatnya di kelas X MIPA 1. Pada penelitian ini ditemukan bahwa baik siswa kelas tinggi, sedang, dan rendah mengalami kesulitan pada pengerjaan yang diberikan oleh peneliti. Selain itu ditemukan bahwa siswa kelas tinggipun masih mengalami hambatan, salah satunya adalah kesulitan siswa pada operasi aljabar dan bilangan akar. Maka dapat disimpulkan hambatan epistemologi masih ditemukan baik pada hambatan konseptual, hambatan prosedural, dan hambatan teknik operasional.Kata Kunci : Hambatan Belajar, Hambatan Epistemologi, Persamaan Eksponen.
Copyrights © 2021