Disastra: Jurnal Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia
Vol 3, No 2 (2021): JULI

Menguak Nilai Pendidikan Karakter Buku Bacaan Gerakan Literasi Nasional Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan Kelas Rendah Sekolah Dasar

Winda Dwi Lestari (Unknown)
Atiqa Sabardila (Universitas Muhammadiyah Surakarta)



Article Info

Publish Date
30 Jul 2021

Abstract

Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan meluncurkan buku bacaan non teks untuk anak sekolah dasar tingkatan kelas rendah secara digital dalam situs resmi gln.kemdikbud.go.id. Buku tersebut memuat nilai-nilai karakter sesuai misi bangsa yaitu mencerdasakan siswa secara karakter. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk menggambarkan nilai-nilai karakter yang terdapat pada buku bacaan Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan kelas rendah dan mendeskripsikan kesesuaian penerapannya menurut Peraturan Menteri dan Kebudayaan Nomor 20 Tahun 2018. Metode penelitian ini adalah deskriptif kualitatif. Nilai karakter dalam buku tersebut ditunjukkan melalui percakapan, tindakan atau jalan pikiran tokoh. Selanjutnya, nilai-nilai tersebut ditandai dan catat. Nilai karakter menurut Permendikbud Nomor 20 Tahun 2018 dan Pusat Kurikulum dan Perbukuan digunakan sebagai landasan. Setelah data-data terkumpul, maka data tersebut siap untuk dianalisis. Teknik datanya menggunakan teknik menyimak, mencatat, dan menulis. Hasil penelitian diperoleh 9 nilai pendidikan karakter berupa 23 nilai peduli sosial, 10 nilai kerja keras, 9 nilai keagamaan, 2 nilai toleransi, 1 nilai peduli lingkungan, 1 nilai mandiri, 1 nilai cinta tanah air, 1 nilai tanggung jawab, dan 1 nilai gemar membaca. Nilai ini berkembang dari 5 nilai karakter utama karakter bangsa yang dicanangkan dalam Peraturan Menteri Pendidikan dan Kebudayaan Nomor 20 Tahun 2018 seperti religius, nasionalis, mandiri, gotong royong dan berintegritas.

Copyrights © 2021






Journal Info

Abbrev

disastra

Publisher

Subject

Humanities Education Languange, Linguistic, Communication & Media

Description

Disastra: Jurnal Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia mempublikasikan kajian teori ataupun penelitian tentang sastra Indonesia, linguistik, pengajaran dan pembelajaran dalam bidang Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia, literasi, serta pengajaran BIPA. ...