Aisyah Journal of Informatics and Electrical Engineering
Vol 3 No 1 (2021): Aisyah Journal Of Informatics and Electrical Engineering

PROSES PENGOPERASIAN MESIN RUNNING SAW MENGGUNAKAN COMPUTER NUMERICAL CONTROL (CNC) (STUDI KASUS DI PT. SEJIN LESTARI FURNITURE)

Siti Tri Widiyaningsih (Unknown)
Irwanto (Universitas Sultan Ageng Tirtayasa)



Article Info

Publish Date
27 Feb 2021

Abstract

Kemajuan teknologi komputer saat ini telah mengalami kemajuan yang begitu pesat, terutama dalam dunia industri, dimana komputer telah diaplikasikan kedalam alat-alat mesin perkakas. Hasil perpaduan antara teknologi komputer dan teknolog, sehingga selanjutnya dinamakan dengan mesin CNC. Adapun tujuan penelitian yaitu (1) mengetahui prinsif kerja dari CNC. (2) mengetahui komponen-komponen yang terdapat pada CNC. (3) mengetahui cara perawatan mesin CNC. Penelitian yang digunakan adalah penelitian kualitatif dengan pendekatan deskriptif. Teknik pengumpulan data diantaranya observasi kelapangan, wawancara, dokumentasi serta studi kepustakaan. Teknik analisis data dengan menggunakan deskriptif. Adapun hasil penelitian yang ditemukan adalah. Dengan adanya mesin CNC proses pembuatan produksi lebih cepat dan ukuran yang dihasilkan sama. CNC di program mengggunakan PLC dimana PLC ini adalah jantungnya dari rangkaian CNC yang berfungsi sebagai control ON atau OFF untuk komponen input dan output, dan PLC juga sebagai control pulsa. Komponen pada CNC yang masing-masing mempunyai fungsi untuk menjalankan mesin running saw dan proses pemotongan kayu sesuai ukuran yang di masukan ke dalam program.

Copyrights © 2021






Journal Info

Abbrev

AJIEE

Publisher

Subject

Computer Science & IT Electrical & Electronics Engineering Engineering

Description

Aisyah Journal Of Informatics and Electrical Engineering (A.J.I.E.E) is intended as a medium for scientific studies of research results, thoughts, and critical-analytic studies regarding research in the field of computer science, technology and Electrical Engineering, including Systems Engineering, ...