Matrik : Jurnal Manajemen dan Teknik Industri Produksi
Vol 21 No 2 (2021)

Uji Kelayakan Desain Kuesioner Budaya Keselamatan ECAST

Daffa Thufail Ramadhan (Mahasiswa UNS)
Rahmaniyah Dwi Astuti (Unknown)
Irwan Iftadi (Unknown)



Article Info

Publish Date
30 Mar 2021

Abstract

Pengukuran budaya keselamatan penting bagi setiap perusahaan sebagai langkah evaluasi dan untuk menjaga kelangsungan bisnis perusahaan. Setiap pengukuran budaya keselamatan dibentuk berdasarkan beberapa dimensi / faktor. Penelitian ini mengacu pada sumber Tim Keamanan Penerbangan Komersial Eropa (ECAST). Sumber ini telah banyak digunakan oleh perusahaan Maintenance & Repair Overhaul (MRO) di dunia. Budaya keselamatan berdasarkan ECAST memiliki 6 dimensi, yaitu komitmen, keadilan, kesadaran, kemampuan beradaptasi, informasi, dan perilaku. Dimensi yang valid akan memberikan informasi terkait dengan nilai dimensi tertinggi dan terendah, sehingga menjadi dasar untuk mengevaluasi keselamatan perusahaan. Untuk mengukur budaya keselamatan, penelitian dilakukan dengan menggunakan metode survei untuk karyawan perusahaan MRO. Sebelum survei dilakukan, kuesioner yang telah dirancang harus dalam kondisi yang layak. Untuk mengetahui apakah kuesioner tersebut layak atau tidak, perlu dilakukan uji kelayakan yang berisi uji reliabilitas angket dan uji validitas angket

Copyrights © 2021






Journal Info

Abbrev

matriks

Publisher

Subject

Engineering Industrial & Manufacturing Engineering

Description

Matrik Journal is published by Industrial Engineering Department, Faculty of Engineering University of Muhammadiyah Gresik, twice a year in March and September. The purpose of this journal is to facilitate scientists, researchers and practitioners to publish original research articles or article ...