Peranan orang tua sangat penting dalam membentuk karakter dan kepribadian anak. Orang tua dianjurkan untuk dapat mengikuti kegiatan parenting yang dilaksanakan dalam kegiatan sekolah satuan Pendidikan PAUD sejenis (SPS) Renggali agar anak dapat berkarakter baik dan berahlak mulia diperlukan para orang tua pembiasaan menerapkan pengasuhan Pendidikan yang baik untuk membentuk karakter anak. Para orang tua agar terlibat dalam kemampuan parenting. Namun realita yang ada di SPS Renggali menunjukan peran pengasuhan orang tua dalam membentuk karakter anak usia dini masih kurang baik. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui peran pengasuhan orang tua terhadap anak yang berpengaruh pada perilaku anak. Perilaku anak yang muncul ini selanjutnya membentuk karakter seorang anak. Penelitian dilaksanakan pada orangtua anak sekolah satuan Pendidikan paud sejenis (SPS) Renggali di Kelurahan Aren Jaya Kecamatan Bekasi Timur, Kota Bekasi Jawa Barat. Penelitian ini menggunakan metode survey. Teknik pengumpulan data dilakukan melalui kuisioner. Data dianalisis secara deskriptif kualitatif. Hasil penelitian menunjukkan bahwa 1) Peran pengasuhan orangtua dengan gaya otoriter memunculkan perilaku anak berupa perilaku suka marah-marah tanpa sebab, sering mengejek temannya, dan sebagian anak suka menyuruh meskipun tahu orangtuanya sedang sakit; 2) Peran pengasuhan dengan gaya demokratis memunculkan perilaku anak berupa sopan terhadap semua orang, mau bergaul dengan teman tanpa pilih – pilih, dan perhatian kepada orang tua atau saudara apabila sedang sakit; 3) Peran pengasuhan dengan gaya permisif memunculkan perilaku anak berupa tidak peduli dengan lingkungannya, lebih senang main games di HP daripada main dengan teman, tidak perduli ketika melihat ibu/ayahnya sakit. Hasil temuan dalam penelitian ini memberikan gambaran bahwa peran pengasuhan orangtua atau parenting sangat berpengaruh terhadap perilaku anak
Copyrights © 2021