Andragogi: Jurnal Pendidikan Islam dan Manajemen Pendidikan Islam
Vol 3, No 1 (2021): Andragogi: Jurnal Pendidikan Islam dan Manajemen Pendidikan Islam

MATEMATIKA DALAM AL-QUR’AN

Kidup Supriyadi (UIN Syarif Hidayatullah Jakarta)



Article Info

Publish Date
28 Apr 2021

Abstract

Tulisan ini membahas Matematika dalam al-Qur’an yang memfokuskan kajiannya pada deskripsi-deskripsi Matematika dalam al-Qur’an. Sumber data dalam artikel ini diperoleh melalui karya ilmiah yang membahas tentang Matematika dalam al-Qur’an. Sumber pokok tersebut diperkuat dan ditunjang dengan data lain yang relevan (disebut data sekunder), yaitu berupa buku-buku atau sumber-sumber dari penulis lain yang berbicara tentang Matematika dalam al-Qur’an. Tulisan ini adalah penelitian kepustakaan (library research) dengan menggunakan pendekatan kualitatif, yaitu berusaha menggambarkan tentang suatu variabel, gejala atau keadaan dengan apa adanya dan tidak dimaksudkan untuk menguji hipotesis tertentu. Hasil dari tulisan ini memperlihatkan bahwa Matematika dalam al-Qur’an  dilakukan dalam upaya membangun kembali semangat umat Islam dalam mengembangkan ilmu pengetahuan pada bidang matematika melalui kebebasan penalaran intelektual dan kajian-kajian rasional–empiris dan filosofis dengan tetap merujuk kepada kandungan al-Quran. Sehingga umat Islam akan terus bangkit dan menelaah yang terkandung dalam al-Qur’an sebagai kitab suci umat islam

Copyrights © 2021






Journal Info

Abbrev

andragogi

Publisher

Subject

Religion Education

Description

Jurnal Andragogi adalah jurnal yang di terbitkan oleh Prodi Manajemen Pendidikan Islam Institut PTIQ Jakarta. Fokus kajian adalah manajemen pendidikan Islam dan pendidikan Islam. ...