ZAHRA: Research and Tought Elementary School of Islam Journal
Vol 1 No 2 (2020): ZAHRA: Research And Tought Elmentary School Of Islam Journal

Proteksi Dini Anak Terhadap Sisi Negatif Media Sosial

Arif, Abdullah (Unknown)



Article Info

Publish Date
27 Sep 2020

Abstract

Seiring dengan pesatnya perkembangan teknologi, mentalitas generasi Islam menjadi PR besar bagi setiap orang tua maupun para pendidik. Bukan sekedar membentuk mentalnya yang siap menghadapi kemajuan teknologi, namun juga membentuk generasi yang mampu untuk mensikapi, memilih dan mentransformasi kemajuan teknologi menjadi media pembelajaran yang Islami. Tahapan perjalanan kehidupan memberikan gambaran bahwa dalam pembentukan karakter, pemberian materi pembelajaran maupun pemberian kebebasan menentukan pilihan juga memiliki tahapan penyesuaian. Masa periode anak yang belum mampu membedakan positif dan negatif untuk dirinya, masih lemah dalam mengendalikan nafsunya, tidak benar jika dibiarkan menentukan pilihan hidupnya. Demikian juga tidak benar jika diberikan kebebasan terjun dalam ilusi kehidupan yang penuh dengan keburukan meskipun juga terdapat banyak kebaikan, karena memiliki potensi besar dalam salah menentukan pilihan. Pembentukan pemikiran dan pembiasaan perbuatan yang baik adalah asas utama dalam pendidikan Agama Islam untuk membentengi diri di dalam menjalani kebebasan pemikiran dan kebebasan pergaulan. Citra rasa yang terbentuk karena kebiasaan berbuat baik akan menjadikan seseorang cenderung memilih kebaikan dan meninggalkan kejahatan meskipun belum mengetahui dasar hukumnya.

Copyrights © 2020






Journal Info

Abbrev

ZAHRA

Publisher

Subject

Education Mathematics

Description

ZAHRA: Research and Tought Elementary School of Islam Journal which contains various articles that study : 1. Analysis of student competency in PGMI/PGSD/MI/SD 2. Learning strategies in PGMI/PGSD/MI/SD 3. Conceptual ideas, theory, and practice of PGMI/PGSD/MI/SD 4. Study and application theory of ...