Aiti: Jurnal Teknologi Informasi
Vol 17 No 2 (2020)

Perancangan dan analisis sistem keamanan jaringan komputer menggunakan SNORT

Winrou Wesley Purba (Satya Wacana Christian University)
Rissal Efendi (Fakultas Teknologi Informasi Universitas Kristen Satya Wacana)



Article Info

Publish Date
23 Feb 2021

Abstract

PT. Promanufacture Indonesia merupakan sebuah perusahaan yang memerlukan adanya jaringan internet agar dapat mengolah data anggota, barang, cctv dan lain-lain. Semua file dan data anggota, barang, cctv dan lain-lain akan disimpan di dalam sebuah server. Server di PT. Promanufacture Indonesia hanya mengandalkan sistem firewall saja. Dengan menggunakan firewall saja sistem keamanan jaringan tidak akan terjamin keamanannya. Maka diperlukan sebuah sistem untuk menjaga keamanan jaringan tersebut, yaitu SNORT. SNORT merupakan perangkat lunak yang akan memberikan peringatan ketika terjadi penyusupan kedalam sistem komputer. Tujuan dari penelitian ini adalah merancang dan menganalisa sistem keamanan komputer di PT. Promanufacture Indonesia dengan menggunakan perangkat lunak SNORT. Hasil dari penelitian ini dapat digunakan oleh pengelola jaringan PT. Promanufacture Indonesia untuk menjaga sistem keamanan jaringan komputer pada perusahaan tersebut.

Copyrights © 2020






Journal Info

Abbrev

aiti

Publisher

Subject

Computer Science & IT

Description

AITI: Jurnal Teknologi Informasi is a peer-review journal focusing on information system and technology issues. AITI invites academics and researchers who do original research in information system and technology, including but not limited to: Cryptography Networking Internet of Things Big Data Data ...