Auladuna
Vol 7 No 2 (2020): DECEMBER

STRATEGI PEMBELAJARAN KONTEKSTUAL MASA COVID-19 BERBASIS PENDEKATAN SAINTIFIK BAGI ANAK USIA DASAR

Rahmaini Rahmaini (Universitas Islam Negeri Sumatera Utara Medan)



Article Info

Publish Date
25 Dec 2020

Abstract

AbstrakPembelajaran kontekstual menjadi alternatif strategi yang diterapkan pada anak usia dasar di era covid-19. Sebab, anak sekolah dapat terus belajar dalam situasi pandemi tersebut, melalui kearifan lokal desa masing-masing. Tulisan ini bertujuan untuk menganalisa strategi pembelajaran kontekstual berbasis pendekatan saintifik di era covid-19 yang diberikan bagi anak usia dasar di desa Kutarih, Aceh Tenggara. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif dengan metode pengumpulan data melalui observasi, wawancara dan studi dokumen. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa pembelajaran kontekstual melalui kearifan lokal yang ada berbasis pendekatan saintifik di desa Kutarih, tepat diberikan bagi anak usia dasar di era covid-19. Hal ini ditandai dengan (1) Antusias belajar anak meski belajar tanpa seragam; (2) kreativitas anak dan pendidik dalam memanfaatkan fasilitas yang ada; dan (3) dukungan orangtua.AbstractContextual learning becomes an alternative strategy applied to elementary-age students in the covid-19 era because they can still learn in a pandemic situation through each village's local wisdom. This paper aimed to analyze the contextual learning strategies based scientific approach in the covid-19 era implemented for elementary-age students in Kutarih, Southeast Aceh. This research used a qualitative approach with data collection through observation, interviews, and document studies. This study found that contextual learning through the local wisdom-based scientific approach in Kutarih Village was appropriate for elementary-age students in the covid-19 era. It was indicated by (1) Enthusiastic learning of children even though without wearing uniforms; (2) students’ and teachers’ creativity utilizing existing facilities; and (3) parental support.

Copyrights © 2020