TEMATIK: Jurnal Pemikiran dan Penelitian Pendidikan Anak Usia Dini
Vol 5, No 1 (2019): TEMATIK: Jurnal Pemikiran dan Penelitian Pendidikan Anak Usia Dini

PENERAPAN METODE EKSPERIMEN BERBASIS SCIENTIFIC APPROACH TERHADAP PERKEMBANGAN KECERDASAN LOGIS MATEMATIS ANAK USIA DINI

Ismiyati Ismiyati (Universitas Negeri Makassar)
Muhammad Akil Musi (Universitas Negeri Makassar)



Article Info

Publish Date
19 Mar 2021

Abstract

Studi ini menelaah tentang Pengaruh Penerapan Metode eksperimen berbasis scientific approach  Terhadap perkembangan kecerdasan  logis  matematis  anak Kelompok  B TK  Bustanul Islamiyah kota Makassar. Jenis penelitian yang digunakan  adalah  Pre-eksperimen design dengan pendekatan kuantitatif. Tehnik  penyampelan menggunakan  tehnik sampel jenuh dimana jumlah populasi dan sampel yang sama yaitu berjumlah  17 anak. Indikator yang digunakan yaitu melakukan kegiatan memecahkan masalah sederhana yang dihadapi, Melakukan  kegiatan yang menunjukkan anak mampu mengenal konsep besar-kecil, banyak-sedikit, panjang-pendek, berat-ringan, tinggi-rendah dengan mengukur menggunakan alat ukur tidak baku serta Menyebutkan jumlah benda dengan cara menghitung. Tehnik pengumpulan data menggunakan tehnik observasi dan dokumentasi. Teknik analisis data menggunakan analisis deskripsi dan uji non parametrik menggunakan uji beda Wilcoxon. Uji non parametrik didapat nilai T hitung sebesar 153 dan T tabel 35 maka diperoleh hasil T hitung (153) > nilai T tabel sebesar (35) maka Ho ditolak dan H1 diterima artinya ada pengaruh penerapan metode eksperimen berbasis scientific approach terhadap perkembangan kecerdasan logis matematis anak kelompok B TK Bustanul Islamiyah Kota Makassar.

Copyrights © 2019






Journal Info

Abbrev

tematik

Publisher

Subject

Education Languange, Linguistic, Communication & Media

Description

TEMATIK: Jurnal Pemikiran dan Penelitian Pendidikan adalah jurnal peer-review yang memuat tentang hasil pemikiran dan penelitian terkait pendidikan pendidikan anak usia dini. Jurnal ini dimaksudkan untuk menyediakan forum akademis bagi para ahli, peneliti dan praktisi pendidikan terkait dengan ...