Ainara Journal (Jurnal Penelitian dan PKM Bidang Ilmu Pendidikan)
Vol. 2 No. 3 (2021): Ainara Journal (Jurnal Penelitian dan PKM Bidang Ilmu Pendidikan)

Pengembangan Lembar Kerja Siswa (LKS) Model Saintifik untuk Melatih Kemampuan Berpikir Kreatif Siswa Sekolah Dasar

Budiman Budiman (Program Studi Pendidikan Jasmani Kesehatan dan Rekreasi, STKIP Yapis Dompu)



Article Info

Publish Date
15 Aug 2021

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menghasilkan lembar kerja siswa model saintifik yang layak untuk meningkatkan kemampuan berpikir kreatif siswa sekolah dasar. Jenis penelitian ini merupakan penelitian pengembangan (developmental reseach) yang mengacu pada model 4-D (four-D) desain penelitian ini menggunakan teknik one shot case study. Teknik pengumpulan data dalam penelitian ini adalah observasi dan kuesioner (angket). Adapun teknik analisis data yang digunakan dalam penelitian ini adalah teknik analisis deskriptif dengan menggunakan statistik deskriptif meliputi analisis validasi perangkat pembelajaran, analisis kepraktisan perangkat pembelajaran, analisis keefektifan perangkat pembelajaran. Berdasarkan hasil penelitian diperoleh analisis validasi perangkat pembelajaran yang terdiri rata-rata validasi lembar kerja siswa 3,3 validasi tes kemampuan berpikir kreatif 3,2 validasi instrumen angket respon siswa 3,5 dan validasi instrumen lembar pengamatan aktivitas siswa 3,0 sehingga diperoleh rata-rata akhir dari keempat perangkat tersebut adalah 3,3 dan termasuk pada kategori layak digunakan. pada analisis kepraktisan perangkat pembelajaran terhadap lima responden melalui pengamatan aktivitas siswa diperoleh reliabilitas 98% dengan kategori baik. Analisis keefektifan perangkat pembelajran terdiri dari analisi angket repon siswa mencakup tujuh komponen dengan rentang nilai 81-100% dengan kriteria sangat kuat pada enam komponen dan satu komponen dengan rentang nilai 61-80% kriteria kuat. Analisis tes kemampuan berpikir kreatif ini dilakukan terhadap lima responden.

Copyrights © 2021






Journal Info

Abbrev

ainj

Publisher

Subject

Religion Humanities Education Languange, Linguistic, Communication & Media Mathematics Social Sciences

Description

Ainara Journal (Jurnal Penelitian dan PKM Bidang Ilmu Pendidikan), covers research and study in the field of education and culture, such as, education management, education best practice, curriculum, education assessment, education policy, education technology, language, archeology, educatioan etc . ...