Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui dan mendeskripsikan implementasi Fungsi Sekretaris Desa Sidomulyo Kecamatan Nanga Pinoh Kabupaten Melawi. Subjek penelitian terdiri dari kepala desa, sekretaris desa, dan kaur pemerintahan. Jenis penelitian ini deskriptif kualitatif dengan teknik pengumpulan data wawancara, observasi dan dokumentasi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa implementasi fungsi sekretaris desa sudah cukup baik dalam penyelenggaraan pemerintahan terlihat dengan tanggung jawab serta komitmen yang tinggi dalam menyelesaikan tugas-tugas administrasi pemerintahan dengan komunikasi yang terbuka baik dalam memberikan pelayanan kepada masyarakat maupun kepada perangkat desa dengan mengutamakan prinsip terbuka, tanggung jawab guna mewujudkan pemerintahan desa yang professional, bersih dan berwibawa. Kata Kunci : Implementasi, Fungsi Sekretaris Desa.
Copyrights © 2020