Pembelajaran merupakan suatu proses yang rumit karena tidak hanya proses transfer informasi guru kepada siswa, tetapi juga melibatkan berbagai tindakan dan kegiatan yang harus dilakukan. Salah satu proses pembelajaran yang menekankan berbagai tindakan dan kegiatan adalah dengan menggunakan pendekatan tertentu. Rumusan masalah penelitian ini adalah: 1) Bagaimana Penerapan Model Pembelajaran Experiential Learning pada Pembelajaran Seni Budaya Materi Tehnik olah tubuh, olah suara, dan olah rasa teater?; 2) Apakah Penerapan Model Pembelajaran Experiential Learning pada Pembelajaran Seni Budaya Materi Tehnik olah tubuh, olah suara, dan olah rasa teater?. Sasaran penelitian tindakan kelas ini adalah peningkatan keterampilan. Subjek yang dikenai tindakan adalah 21 siswa Kelas Siswa Kelas IX C SMP Negeri 2 Kadipaten Kabupaten Majalengka Tahun Pelajaran 2019/2020. Hasil penelitian menunjukkan: Model pembelajaran experiential learning dapat meninggalkan Tehnik olah tubuh, olah suara, dan olah rasa teater, yang ditunjukkan dari hasil evaluasi siklus mencapai nilai rata-rata 62,86, kemudian setelah diberikan tindakan aktivitas perbaikan pembelajaran siswa menunjukan peningkatan yang cukup signifikan yaitu pada siklus II nilai rata-rata bisa mencapai 86,13. Secara kuantitas dapat dinyatakm bahwa dari 21 siswa yang menjadi sasaran penelitian dapat meningkatkan ketrampilan Tehnik olah tubuh, olah suara, dan olah rasa teater sebanyak 21 ada 20 Siswa yang tuntas atau 95%.
Copyrights © 2021