Te Deum (Jurnal Teologi dan Pengembangan Pelayanan)
Vol 7 No 1 (2017): Juli-Desember 2017

Kerja dan Tujuannya dalam Perspektif Alkitab

Yudha Nata Saputra (Sekolah Tinggi Teologi Cipanas)



Article Info

Publish Date
27 Dec 2017

Abstract

Manusia menghabiskan sepertiga hidupnya untuk bekerja, namun kerap manusia memaknai pekerjaannya secara tidak tepat, tidak terkecuali orang Kristen.Akibatnya produktivitas manusia dalam bekerja terhambat.Melalui penggalian terhadap Alkitab, diharapkan ditemukan sikap yang tepat bagi manusia untuk melihat pekerjaannya, sehingga manusia bisa memaknai pekerjannya secara positif dan produktif. Hasil kajian Alkitab menunjukkan bahwa bekerja adalah aktivitas yang melekat kepada manusia secara hakiki sebagai suatu ciptaan di mana Allah, sang pencipta juga digambarkan sebagai sosok yang bekerja. Sementara dalam hal tujuan bekerja terdapat tiga aspek yang muncul sebagai akibat aktivitas kerja, yaitu: aspek diri, sesama dan Tuhan yang secara inheren ada didalamnya.

Copyrights © 2017






Journal Info

Abbrev

tedeum

Publisher

Subject

Religion Humanities Education Social Sciences

Description

Tujuan dari penerbitan jurnal ini adalah untuk memublikasikan hasil kajian ilmiah dan penelitian dalam lingkup kajian: 1. Penelitian teologi dan tinjauan Alkitabiah (Theological and Biblical research) 2. Pembangunan pedesaan (rural development) 3. Pendidikan kristen (Christian education) 4. Misi ...