JURNAL GIZI DAN KESEHATAN
Vol 9 No 21 (2017): JURNAL GIZI DAN KESEHATAN

HUBUNGAN ASUPAN ENERGI, LEMAK DAN KARBOHIDRAT DARI MAKANAN JAJANAN DENGAN RASIO LINGKAR PINGGANG PANGGUL (RLPP) PADA REMAJA USIA 13-15 TAHUN DI KECAMATAN UNGARAN BARAT

Candra Wulandari (Unknown)
Galeh Septiar Pontang (Unknown)
Indri Mulyasari (Unknown)



Article Info

Publish Date
24 May 2017

Abstract

Latar Belakang : RLPP merupakan indikator obesitas sentral yang menggambarkandistribusi lemak di daerah perut. Konsumsi makanan jajanan tinggi energi, lemak dankarbohidrat dapat meningkatkan penyimpanan lemak di jaringan adiposa.Tujuan : Untuk mengetahui hubungan antara asupan energi, lemak dan karbohidrat darimakanan jajanan dengan rasio lingkar pinggang panggul (RLPP) pada remaja usia 13-15tahun.Metode : Jenis penelitian ini adalah korelasional menggunakan pendekatan cross sectionaldengan populasi siswa SMP di Kecamatan Ungaran Barat Kabupaten Semarang dan jumlahsampel 335 responden diambil dengan metode proportional random sampling. Asupan energi,lemak dan karbohidrat diukur menggunakan kuesioner FFQ semi kuantitatif. Lingkarpinggang dan panggul diukur menggunakan metline dengan ketelitian 0,1 cm. Analisisbivariat menggunakan uji korelasi Spearman (α = 0,05).Hasil : Rata-rata asupan energi, lemak dan karbohidrat dari makanan jajanan sebesar 932,24 ±448,80 kkal, 34,47 ± 28,79 gram, dan 158,49± 96,75 gram. Rata-rata RLPP responden sebesar0,80 ± 0,06. Terdapat hubungan yang bermakna antara asupan energi dan karbohidrat darimakanan jajanan dengan RLPP (p = 0,02 dan p = 0,03). Tidak terdapat hubungan antaraasupan lemak dari makanan jajanan dengan RLPP (p = 0,06).Simpulan : Terdapat hubungan antara asupan energi dan karbohidrat dari makanan jajanandengan RLPP. Tidak terdapat hubungan antara asupan lemak dari makanan jajanan denganRLPP.

Copyrights © 2017






Journal Info

Abbrev

JGK

Publisher

Subject

Humanities Decision Sciences, Operations Research & Management Materials Science & Nanotechnology Public Health Other

Description

Jurnal Gizi dan Kesehatan adalah terbitan berkala nasional yang memuat artikel penelitian (research article) di bidang gizi dan kesehatan. Jurnal Gizi dan Kesehatan diharapkan dapat menjadi media untuk menyampaikan temuan dan inovasi ilmiah di bidang gizi dan kesehatan kepada para praktisi di bidang ...