Kemampuan pemecahan masalah menjadi bagian yang sangat penting dalam upaya pembelajaran. Sehingga bagi mahasiswa calon guru fisika sangat diharuskan memiliki kemampuan pemecahan masalah yang baik agar bisa mendidik dan membimbing siswa untuk menyelesaikan soal fisika sesuai prosedur pemecahan masalah yang tepat.Penelitian ini menggunakan metode deskriptif kuantitatif dengan tujuan untuk mendeskripsikan kemampuan mahasiswa pada program studi pendidikan fisika Universitas Malikussaleh dalam memecahkan masalah pada materi dinamika rotasi secara matematis. Subjek pada penelitian ini adalah 30 mahasiswa program studi pendidikan fisika Universitas Malikussaleh yang mengikuti perkuliahan Kajian Fisika Kejuruan. Penelitian ini menggunakan teknik total sampling untuk pengambilan sampel. Pengumpulan data dilaksanakan melalui pemberian instrumen tes berbentuk esai tes yang berjumlah enam butir soal, dengan indikator pada tiap soal diadaptasi dari rubrik pemecahan masalah yang dikembangkan oleh Polya. Dari analisis data diperoleh bahwa sebanyak 37% mahasiswa berada pada kriteria baik untuk penilaian kemampuan pemecahan masalah, 57% mahasiswa berada pada kriteria cukup, sedangkan sisanya 6% berada pada kriteria kurang. Faktor yang menjadi kesulitan mahasiswa pada upaya pemecahan masalah adalah kurang terlatihnya mahasiswa dalam menyelesaikan soal dan pemahaman konsep awal yang berhubungan dengan materi yang diberikan ke mahasiwa masih cukup lemah.
Copyrights © 2021