Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui penggunaan media gambar berbasis Word Square dan untuk mengetahui keefektivitasan produk hasil pengembangan media gambar berbasis Word Square. Metode penelitian ini R&D (Research and Development) dengan model ADDIE (Analysisi,Design,Development, Implementation, Evaluation). Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh siswa kelas IV SDN 1 Penedagandor. Sedangkan sampel dalam penelitian ini yaitu 6 orang siswa karena penelitian ini menggunakan kelompok kecil. Hasil penelitian ini yaitu dari validator media memperoleh persentase 79% dengan kategori layak, validator materi memperoleh persentase 91% dengan kategori sangat layak, respon siswa memperoleh persentase 95% dengan kategori sangat layak.
Copyrights © 2021