Tujuan yang ingin dicapai dalam penelitian ini untuk mengetahui peningkatan kreativitas dan aktivitas belajar anak melalui kegiatan hasta karya pada anak. Subjek penelitian sebanyak 12 orang anak usia 5-6 tahun di Kober Bina Harapan Sumedang. Metode penelitian menggunakan Penelitian Tindakan Kelas (PTK) model Kemmis dan Mc Taggart dengan langkah tindakan perencanaan, tindakan dan observasi, refleksi. Teknik pengumulan data melalui teknik observasi untuk data aktivitas belajar dan tes penugasan untuk data kreativitas dengan target keberhasilan penelitian 75% dengan katagori minimal berkembang sesuai harapan. Setelah dilakukan tindakan kreativitas anak pada siklus I mencapai 33% dan Siklus II 75%. Untuk aktivitas belajar anak pada siklus I mencapai 50% dan siklus II 83%. Hal ini menunjukan kreativitas dan aktivitas belajar anak mengalami peningkatan melalui kegiatan hasta karya dengan berbantuan barang bekas.Â
Copyrights © 2021