Sinar Sang Surya: Jurnal Pusat Pengabdian kepada Masyarakat
Vol 5, No 2 (2021): Agustus 2021

Penerapan Media Pembelajaran Daring dalam Kegiatan Belajar Mengajar pada IAIN Metro

Tri Aristi Saputri (STMIK Dharma Wacana Kota Metro)
Sita Muharni (STMIK Dharma Wacana Kota Metro)



Article Info

Publish Date
30 Mar 2021

Abstract

Pengabdian kepada masyarakat yang dilaksananakan di IAIN Metro merupakan pengenalan dan pelatihan, serta penerapan media pembelajaran online/dalam jaringan menggunakan Zoom dan Google Meet dalam proses perkuliahan yang ditujukan bagi seluruh dosen Fakultas Ushuluddin, Adab dan Dakwah.Kegiatan dilaksanakan secara tatap muka di gedung Munaqosyah Lantai 3 IAIN Metro dengan memperhatikan protokol kesehatan,  Metode yang dilaksanakan adalah presentasi dan ceramah dari pemateri,kemudian mempraktekkan secara  langsung  penggunaan  aplikasi Zoom dan Google Meet oleh peserta, serta tanya jawab. Selama pelatihan berjalan, peserta  terlihat  aktif . Para peserta juga dapat memahami materi yang  disampaikan,  hal  ini  terlihat  pada  saat  peserta  mulai  dapat  mempergunakan aplikasi Zoom serta google meet untuk  melakukan  proses    perkuliahan  secara online.  Dengan proses  pembelajaran  menggunakan  aplikasi zoom dan google meet, baik  dosen maupun   mahasiswa   dapat   berkomunikasi secara langsung agar dosen dapat memastikan bahwa kegiatan perkuliahan tetap berjalan, bahkan ketika mahasiswa berada di rumah.

Copyrights © 2021






Journal Info

Abbrev

sinarsangsurya

Publisher

Subject

Agriculture, Biological Sciences & Forestry Chemical Engineering, Chemistry & Bioengineering Civil Engineering, Building, Construction & Architecture Control & Systems Engineering Decision Sciences, Operations Research & Management Energy Environmental Science Physics

Description

Focus and Scope of the articles published in SINAR SANG SURYA: Journal of Research-based Community Service such as Community Empowerment, Asset-Based Community Development, Community-Based Research, Service Learning, Community Development. The partner community can be in the form of productive ...