Jurnal Bindo Sastra
Vol 5, No 1 (2021): Jurnal Bindo Sastra

KESANTUNAN BERBAHASA DALAM PERCAKAPAN GURU DAN SISWA DALAM PROSES BELAJAR MENGAJAR

Haryadi, Haryadi (Unknown)
Listini, Listini (Unknown)
Gunawan, Gunawan (Unknown)
Supriatini, Supriatini (Unknown)
Yati, Yati (Unknown)



Article Info

Publish Date
16 Sep 2021

Abstract

Tujuan penelitian untuk mendeskripsikan kesantunan berbahasa dalam percakapan guru dan siswa dalam proses belajar mengajar di SMP Negeri 7 Palembang. Peneliti ini menggunakan metode deskriptif kualitatif. Teknik yang digunakan dalam pengumpulan data yakni teknik simak bebas libat cakap, teknik rekaman, dan teknik catat. Sasaran untuk mengetahui penyimpangan prinsip kesantunan berbahasa dalam kegiatan belajar dalam pilihan kata dan cara berbicara yang santun antara guru dan siswa. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa penyimpangan kesantunan berbahasa dipengaruhi oleh emosional siswa dan ada prinsip kerja sama dalam hal: (1) maksim kuantitas, (2) maksim kualitas, (3) maksin relevansi, dan (4) maksim cara. Di samping itu,  terdapat enam maksim penyimpangan prinsip kesantunan berbahasa,  yaitu (1) maksim kebijaksanaan, (2) maksim penerimaan, (3) maksim kemurahan, (4) maksim kerendahan hati, (5) maksim kecocokan, dan (6) maksim simpatisan. Simpulan kesantunan berkomunikasi guru dan siswa  cenderung menggunakan bahasa daerah dari pada bahasa Indonesia. Hal ini menjadi perhatian bagi guru untuk melatih keterampilan berbicara, baik di depan umum maupun di kelas ketikan bertanya dan diskusi.

Copyrights © 2021






Journal Info

Abbrev

bisastra

Publisher

Subject

Education

Description

Journal Bindo Sastra is a journal of Indonesian Language and Literature Education of Faculty of Teacher Training and Education at Universitas Muhammadiyah Palembang. Journal Bindo Sastra includes articles of Indonesian Language and Literature Education and published in twice a year, march and ...