Minat beli ulang adalah pembelian yang dilakukan berdasarkan pengalaman pembelian yang telah dilakukan pada masa lalu. Adanya minat beli ulang dapat disebabkan oleh kemenarikan produk dan suasana toko. Penelitian ini dilakukan dengan tujuan unÂtuk mengetahui adanya pengaruh kemenarikan produk dan suasana toko terhadap minat beli ulang pada Miniso di Surabaya. Jenis penelitian yang digunakan adalah peÂneÂlitian kuantitatif dengan sampel sebesar 100 resÂponÂden. Pengumpulan data menggunakan angket. Teknik peÂngoÂlahan serta analisis data menggunakan SPSS versi 26. Hasil penelitian menunjukkan bahwa kemenarikan produk dan suasana toko berpengaruh positif dan sigÂniÂfiÂkan terhadap minat beli ulang.
Copyrights © 2021