Prosiding Conference on Research and Community Services
Vol 3, No 1 (2021): Third Prosiding Conference on Research and Community Services

PENANAMAN NILAI KEJUJURAN DAN TANGGUNG JAWAB MELALUI MATA KULIAH PENDIDIKAN ANTI KORUPSI PADA PROGRAM STUDI PPKn STKIP PGRI JOMBANG

Suminto, . (Unknown)



Article Info

Publish Date
11 Sep 2021

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan konten/isi materi mata kuliah Pendidikan Anti Korupsi, mendeskripsikan nilai-nilai karakter, mendiskripsikan penanaman nilai-nilai kejujuran dan tanggung jawab melalui mata kuliah Pendidikan Anti Korupsi pada mahasiswa angkatan 2017 program studi pendidikan pancasila dan kewarganegaraan STKIP PGRI jombang. Penelitian ini adalah kualitatif, data diperoleh melalui teknik wawancara dan studi dokumen. Data dianalisis secara deskriptif untuk mendapatkan jawaban dari fokus penelitian dengan tahap reduksi data, menyajikan data dan penarikan kesimpulan. Berdasarkan hasil penelitian menunjukan bahwa, materi yang diberikan adalah delapan materi pokok sesuai pada Buku Pedoman Pendidikan Anti Korupsi dan Bahan Ajar Pendidikan Anti Korupsi, sementara terdapat sembilan nilai yang dikembangkan pada mata kuliah Pendidikan Anti Korupsi, meliputi; Kejujuran, Kepedulian, Kemandirian, Kedisiplinan, Tanggung jawab, Kerja keras, Kesederhanaan, Keberanian, Keadilan. Proses penanaman nilai kejujuran yang dilakukan melalui proses perkuliahan, dosen menggunakan metode ceramah, diskusi dan penugasan kepada mahasiswa serta analisis kasus dan menggunakan pendekatan Student centered learning dan parsitipatory learning method. Pada kegiatan perkuliahan, dalam menanamkan dan mengembangkan nilai tanggung jawab dalam diri mahasiswa telah dilakukan dengan metode penugasan, mahasiswa diberi tugas untuk menyajikan sumbangan pemikiran para tokoh pendidikan, baik dari Indonesia maupun manca negara. Rincian tugas mencakup: (1) Riwayat Hidup Tokoh; (2) Pandangan Tokoh mengenai Pendidikan; (3) Karya-karya yang Dihasilkan; dan (4) Nilai-nilai yang Dapat Diteladani. Tugas tersebut harus diselesaikan oleh masing-masing kelompok satu minggu kemudian

Copyrights © 2021






Journal Info

Abbrev

CORCYS

Publisher

Subject

Economics, Econometrics & Finance Education Mathematics Other

Description

CORCYS merupakan konferensi tahunan bersifat nasional yang diadakan oleh Pusat Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat (P3M) STKIP PGRI Jombang yang bertujuan untuk mempublikasikan hasil penelitian dan pengabdian kepada masyarakat dalam bentuk prosiding. Fokus artikel hasil penelitian dan ...