Tujuan penelitian ini adalah (1) Untuk  mendeskripsikan  jenis  kesalahan  siswa berkemampuan sedang dalam  menyelesaikan  soal cerita matematika materi FPB dan KPK. (2) Untuk  mendeskripsikan  jenis  kesalahan  siswa berkemampuan rendah dalam  menyelesaikan  soal cerita matematika materi FPB dan KPK. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif. Penelitian ini dilaksanakan pada siswa kelas IVA SDIT Ar Ruhul Jadid Jombang pada semester genap tahun pelajaran 2020/2021. Teknik pengumpulan data menggunakan metode tes dan wawancara. Instrumen penelitian ini dibagi menjadi dua, yaitu instrument utama dan instrument pendukung. Instrumen utama adalah peneliti sendiri dan instrument pendukung adalah lembar tes dan pedoman wawancara. Keabsahan data menggunakan triangulasi waktu. Teknik analisis data menggunakan Reduksi data, penyajian data, dan simpulan. Hasil penelitian ini adalah (1) Jenis kesalahan yang dilakukan subjek yang berkemampuan sedang dalam menyelesaikan soal cerita FPB dan KPK berdasarkan analisis kesalahan Newman terdiri dari satu kesalahan, yaitu langkah encoding yakni sudah mampu menentukan jawaban akhir, tetapi untuk kesimpulannya masih salah. (2) Jenis kesalahan yang dilakukan subjek yang berkemampuan rendah dalam menyelesaikan soal cerita FPB dan KPK berdasarkan analisis kesalahan Newman terdiri dari 4 kesalahan, yaitu langkah comprehension (pemahaman) subjek tidak mampu menjelaskan apa yang diketahui dan apa yang ditanyakan. Subjek masih bingung soal cerita FPB dan KPK. Kesalahan transformation disebabkan karena subjek kurang memahami materi soal cerita FPB dan KPK dengan baik. kesalahan process skill disebabkan karena subjek kurang menguasai perhitungan pemfaktoran. Kesalahan encoding merupakan akibat dari kesalahan - kesalahan sebelumnya.
Copyrights © 2021