Penelitian ini bertujuan mengetahui: (1) pengetahuan siswa kelas X program keahlian TKR SMK Tamansiswa Jetis Yogyakarta tentang K3, (2) sikap siswa kelas X program keahlian TKR SMK Tamansiswa Jetis Yogyakarta dalam melaksanakan K3, (3) penerapan K3 siswa kelas X program keahlian TKR SMK Tamansiswa Jetis Yogyakarta saat praktik kerja las. Penelitian ini merupakan penelitian deskriptif dengan populasi siswa kelas X Program Keahlian TKR dan tenaga pendidik di SMK Tamansiswa Jetis Yogyakarta. Sampel sejumlah 43 siswa dan 3 orang guru. Data dikumpulkan dengan tes, angket, wawancara, dan dokumentasi. Analisis data menggunakan teknik analisis deskriptif dengan persentase. Hasil penelitian diketahui : (1) pengetahuan siswa kelas X program keahlian TKR SMK Tamansiswa Jetis Yogyakarta tentang K3 sebesar 88,37% dalam kategori baik, dan 11,63% masuk kategori cukup baik, (2) sikap siswa kelas X program keahlian TKR SMK Tamansiswa Jetis Yogyakarta dalam melaksanakan K3 sebesar 90,70% masuk dalam kategori baik, dan 9,30% masuk dalam kategori cukup baik, (3) penerapan K3 siswa kelas X program keahlian TKR SMK Tamansiswa Jetis Yogyakarta dalam melaksanakan K3 pada praktik kerja las memiliki rata-rata siswa yang selalu menerapkan tindakan K3 sebesar 74,18% ; rata-rata siswa yang terkadang menerapkan K3 sebesar 20,81%; dan rata-rata siswa yang tidak menerapkan K3 sebesar 5%.
                        
                        
                        
                        
                            
                                Copyrights © 2021