Kalam Cendekia: Jurnal Ilmiah Kependidikan
Vol 9, No 1 (2021): Kalam Cendekia: Jurnal Ilmiah Kependidikan

Peningkatan Kemampuan Menganalisis IPA Materi Gaya Dan Gerak Dengan Model Discovery Learning Berbasis Media Audio Visual (Pada Siswa Kelas Empat SD Negeri Wonowoso Surakarta Tahun 2020/2021)

Ardhianto Cahyo Nugroho (Universitas Sebelas Maret)



Article Info

Publish Date
01 Jul 2020

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah untuk meningkatkan kemampuan menganalisis IPA materi gaya dan gerak melalui penerapan model Discovery Learning berbasis media audio visual pada anak kelas IV SDN Wonowoso Surakarta tahun ajaran 2020/2021. Penelitian ini adalah penielitian tindakan kelas (PTK) yang dilaksanakan dalam dua siklus. Setiap siklus terdiri atas perencanaan, tindakan, pengamatan, dan refleksi. Subjek penelitian adalah siswa kelas IV SDN Wonowoso Surakarta tahun ajaran 2020/2021 yang berjumlah 27 anak. Teknik pengumpulan data yang digunakan adalah observasi, wawancara, tes, dan dokumentasi. Validitas data yang digunakan adalah tringulasi sumber dan tringulasi teknik. Analisis data yang digunakan adalah model analisis interaktif yang terdiri dari reduksi data, penyajian data, dan penarikan kesimpulan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa persentase nilai ketuntasan analisis materi gaya dan gerak pada pratindakan adalah 14,8%, pada siklus satu meningkat menjadi 66,67%. Dan pada siklus dua semakin meingkat menjadi 92,59%. Simpulan penelitian adalah melalui penerapan model Discovery Learning berbasis media Audio Visual dapat meningkatkan kemampuan menganalisis IPA materi gaya dan gerak siswa kelas IV SDN Wonowoso Surakarta tahun ajaran 2020/2021.

Copyrights © 2021






Journal Info

Abbrev

jkc

Publisher

Subject

Education Languange, Linguistic, Communication & Media Mathematics Other

Description

Kalam Cendekia: Jurnal Ilmiah Kependidikan diterbitkan oleh FKIP Universitas Sebelas Maret pada tahun 2013. Bertujuan menjadi salah satu pusat publikasi ilmiah artikel yang fokus pada pendidikan dan pengajaran yang meliputi: inovasi pembelajaran, pengembangan kurikulum, teknologi pendidikan, ...