Produktif : Jurnal Ilmiah Pendidikan Teknologi Informasi
Vol. 2 (2018): Produktif: Jurnal Ilmiah Pendidikan Teknologi Informasi

PENGEMBANGAN MOBILE LEARNING (M-LEARNING) STKIP SETIABUDHI SEBAGAI DAYA DUKUNG PEMBELAJARAN MAHASISWA

Mugi Praseptiawan (STKIP Setiabudhi Rangkasbitung)
Dadan Sujana (STKIP Setiabudhi Rangkasbitung)
Muhamad Djuanda (STKIP Setiabudhi Rangkasbitung)



Article Info

Publish Date
25 Apr 2018

Abstract

Sumber belajar yang disediakan melalui teknologi berbasis web sudah mulai beralih ke teknologi mobile, aplikasi berbasis mobile lebih mudah dalam mengakses materi pembelajaran yang disediakan oleh dosen, hadirnya teknologi mobile learning menjadi penghubung antara mahasiswa dan dosen dalam pembelajaran, dengan teknologi mobile menjadi alternatif baru dalam penyediaan konten pembelajaran. Tujuan penelitian ini adalah mengembangkan dan mengevaluasi m-learning (mobile learning) sebagai daya dukung pembelajaran mahasiswa. Desain penelitian menggunakan pendekatan Research and Development. Prosedur penelitian meliputi : (a) analisis kebutuhan, (b) desain, (c) implementasi dan (d) evaluasi. Hasil pengembangan aplikasi di evaluasi berdasarkan : (a) kegunaan; (b) kemudahan penggunaan; (c) kemudahan belajar dan (d) tingkat kepuasan mahasiswa. Hasil pengembangan m-learning mendukung aktifitas perkuliahan diluar kelas, hal ini ditandai dengan respon positif mahasiswa dalam menggunakan mobile learning.

Copyrights © 2018






Journal Info

Abbrev

produktif

Publisher

Subject

Computer Science & IT Decision Sciences, Operations Research & Management Education Social Sciences

Description

PRODUKTIF adalah jurnal ilmiah Pendidikan Teknologi Informasi yang mempublikasikan hasil penelitian maupun kajian ilmiah dan kajian literatur memuat topik : Artificial Intelligence & Application, Computer Networking & Security, Computer-Based Multimedia Retrievel, Decision Suport System, Data ...